Beranda | Artikel
Doa Minta Afiyah yang Nabi Suruh Kita Amalkan - Syaikh Muhammad Shalih Al-Munajjid #NasehatUlama
Jumat, 5 Agustus 2022

Alhamdulillah.

Doa apa yang dimaksud?

Nabi ‘alaihis shalatu wassalam bersabda, “Wahai Abbas—Wahai paman Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam—

“Mohonlah ‘afiyah (keselamatan, kesuksesan, kesehatan, dan penjagaan) kepada Allah!”

Dan dalam riwayat lain disebutkan, “Karena tidak ada seorang pun yang dikaruniai hal yang lebih baik—setelah karunia iman—daripada ‘afiyah.”

‘Afiyah di dunia dan akhirat, dan ‘afiyah pada keluarga dan harta, dst.

Sebagian ulama berkata, bahwa terdapat riwayat dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam yang sama lafadz atau maknanya dengan sekitar 50 jalur tentang doa meminta ‘afiyah.

Kita memohon ‘afiyah kepada Allah.

===

الْحَمْدُ لِلهِ

مَا هُوَ؟

قَالَ عَلَيْهِ الصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ يَا عَبَّاسُ يَا عَمَّ رَسُولِ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ

سَلِ اللهَ الْعَافِيَةَ

وَفِي رِوَايَةٍ فَإِنَّ أَحَدًا لَمْ يُعْطَ بَعْدَ الْيَقِينِ خَيْرًا مِنَ الْعَافِيَةِ

الْعَافِيَةُ فِي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ وَالْعَافِيَةُ فِي الْأَهْلِ وَالْمَالِ

يَقُولُ بَعْضُ الْعُلَمَاءِ وَرَدَ عَنْهُ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لَفْظًا وَمَعْنًى مِنْ نَحْوِ خَمْسِينَ طَرِيقًا الدُّعَاءُ بِالْعَافِيَةِ

نَسْأَلُ اللهَ الْعَافِيَةَ


Artikel asli: https://nasehat.net/doa-minta-afiyah-yang-nabi-suruh-kita-amalkan-syaikh-muhammad-shalih-al-munajjid-nasehatulama/